Koramil Kenjeran -- Pada hari rabo sore tanggal (29/06/16), Danramil 0831/06 Kenjeran Mayor Inf Irianto telah menghadiri acara buka puasa bersama bertempat di Polres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya.
Acara buka puasa bersama terswbut dihadiri Anggota DPR RI Komisi III bersama anak yatim piatu dalam rangka peringatan Nuzulul Quran dan tasyakuran HUT Bhayangkara ke-70 Polri".
Dalam sambutanya Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak AKBP Takdir Mattanete mengatakan bahwa kegiatan ini untuk memperingati Nuzulul Quran dan menyambut HUT Bhayangkara ke-70 yang jatuh 1 Juli mendatang.
Dalam kesempatan itu, Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak juga mengadakan pembagian santunan kepada yatim piatu yang diundang.
Pendim 0831/ST.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar